Home » » Gama Candi Resto Semarang

Gama Candi Resto Semarang

Written By Unknown on Kamis, 20 April 2017 | April 20, 2017




Gama Candi Resto berada di jalan Sultan Agung Semarang (dekat Akademi Polisi). Resto ini menyajikan masakan Indonesia dengan menonjolkan pada pengolahan masakan dengan bahan dasar seafood. Ragam menu disajikan, dan di resto ini juga menyediakan berbagai sambal sebagai salah satu yang pilihannya. Yah sambal memang seperti menu wajib bagi lidah orang Indonesia. Hingga di Indonesia ini tersedia beragam jenis sambal yang disajikan sebagai pelengkap makanan. Ada sambal mangga yang disediakan oleh restoran ini yang bagi saya malah saya gadoin layaknya sedang makan rujak mangga. Rasanya yang pedas, berpadu dengan rasa manis dari mangga yang setengah matang benar-benar istimewa.

Resto ini termasuk salah satu resto favorit keluarga yang tinggal di Semarang. Hingga tempat ini tidak pernah sepi pengunjung. Bahkan kalau musim Ramadhan dan jelang buka puasa pasti kemacetan lokal terjadi didepan resto. Karena banyak keluarga yang datang untuk menggadakan acara buka puasa bersama di resto ini. Yuk kalo ke Semarang mampir ya.

Alamat : 

Jl. Sultan Agung No.105, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah

No. Telp :

(024) 8501616

Jam Buka :

Jam 10 Pagi sampai Jam 10 Malam

Peta :


SHARE

0 komentar :

Posting Komentar